Tips Mengobati Kezhaliman Terhadap Diri Sendiri

Posted by

Sebagaimana yang dijelaskan dalam Al-Qur’an surah Ali Imran ayat 135 Allah Swt berfirman yang artinya “dan (juga) orang-orang yang apabila mengerjakan perbuatan keji atau Menganiaya diri sendiri, mereka ingat akan Allah, lalu memohon ampun terhadap dosa-dosa mereka dan siapa lagi yang dapat mengampuni dosa selain dari pada Allah? dan mereka tidak meneruskan perbuatan kejinya itu, sedang mereka mengetahui.” Ayat tersebut berisi  langkah-langkah praktis untuk mengobati kezaliman terhadap diri sendiri. Semua orang tahu bahwa emosi, terburu-buru dan ceroboh termasuk dari berbagai macam bentuk kezaliman seseorang terhadap diri sendiri. Langkah-langkah tersebut yaitu:
a.  Mengakui dosa. Ketika seorang mukmin perbuatan keji, menzalimi diri sendiri, terlalu emosi, atau tergesa-gesa ketika bertindak, ia harus segera sadar bahwa itu adalah kesalahan dan kemudian mengakuinya: “mereka ingat akan Allah, lalu memohon ampun terhadap dosa-dosa mereka.” Ayat ini menegaskan petingnya mengakui dosa, karena istighfar dan minta ampunan kepada Allah Swt tidak akan dilakukan melainkan setelah seorang mukmin merasa dirinya bersalah dan berdosa kemudian baru ia beristighfar kepada Allah Swt.
b.     Yakin bahwa emosi dan kesalahan ini dapat diobati. Para pakar menegaskan bahwa kepercayaan dan keyakinan orang yang sakit untuk sembuh merupakan setengah dari kesembuhan, kadang juga lebih. Di sini nampak jelas makna firman Allah Swt: “dan siapa lagi yang dapat mengampuni dosa selain dari pada Allah?.” Kalimat ini memberikan orang mukmin kepercayaan besar bahwa ia akan mendapatkan ampunan atas dosa-dosanya, dan membantunya untuk tidak mengulangi luapan emosinya.
c.     Semua pakar Neuro Linguistic Programming menegaskan bahwa cara ideal untuk mengobati sebagian besar gangguan psikologis dan emosi adalah dengan memiliki tekad yag cukup kuat untuk tidak mengulangi dan menerusan emosinya.  Pertanyaannya adalah, bukankah ini yang dibicarakan dalam ayat: ” dan mereka tidak meneruskan perbuatan kejinya itu, sedang mereka mengetahui.”
Demikianlah 3 langkah praktis yang dijelaskan Al-Qur’an secara singkat dan jelas untuk mengobati kezaliman terhadap diri sendiri. Semoga dapat memberikan manfaat buat pembaca sekalian. Untuk mendapatkan penjelasan yang lebih lengkap dan detail silakan anda baca buku tentang Metode Qur'ani melejitkan potensi yang dikarang Abdud Daim Al-Kahil.


Blog, Updated at: 21.01

0 komentar:

Posting Komentar

Posting Terbaru

get this widget here