Perlu
kita ketahui, yang namanya manusia pastilah pernah menghadapi berbagai
permasalah kehidupan. Baik remaja hingga orang dewasa pasti pernah merasakan
yang nama galau. Ketika seseorang sedang galau maka sebagian orang tidak mampu
untuk mengatur waktunya. Padahal waktu merupakan nikmat besar bagi setiap
orang yang mampu menggunakan dengan baik
untuk berbagai kegiatan yang mengarahkan orang tersebut kepada hal-hal yang
bersifat positif. Akan tetapi, waktu itu jadi bencana bagi sebagian besar
manusia, ketika waktu itu membuatnya
terjerumus dalam imajinasi, waswas, khayalan belaka. Sebagaimana sabda
Rasulullah SAW beliau bersabda yang artinya:
“Ada dua nikmat yang
kebanyakan manusia tertipu di dalamnya: kesehatan dan waktu kosong.”
(HR. Bukhari).
Supaya
anda terhindar dari sikap sedih, galau, solusinya adalah kamu menolak semua
waswas, khayalan dan imajinasi itu dengan dengan melakukan berbagai aktivitas
yang bermanfaat. Sebagai mana yang di paparkan oleh George Bernardshu, bahwa
rahasia kebinasaan itu terletak ketika kamu memberikan waktu kosongnya pikiran. Ketika kamu dalam kondisi sedih atau
bahagia, maka janganlah mencurahkan pikiranmu untuk memikirkan hal itu. Hendaknya
kamu tetap melaksanakan aktivitas. Ketika kamu beraktivitas, maka darahmu
mengalir dengan lancar dan akalmu menajdi terus berfikir. Kehidupan yang baru itu akan menyingkirkan kesedihan
dari akalmu. Beraktivitas dan teruslah bergerak, karena itu merupakan obat yang
palng murah dan paling baik untuk kamu yang sedang merasakan kesedihan.
0 komentar:
Posting Komentar